Kamis, 09 April 2009

Proteksi File dan Folder

Microsoft Private Folder 1.0

Kalau anda memiliki file yang penting ada baiknya diproteksi dengan password, hal ini berguna agar data penting anda tidak bisa diakses oleh orang lain yang tidak berkepentingan. Tool yang bisa anda gunakan adalah Microsoft Private Folder.


Microsoft Private Folder adalah tool yang tentunya dikeluarkan oleh Micosoft yang fungsinya untuk mengamankan data. Dan Microsoft mengeluarkannya secara freeware.

Tool bisa di download di bawah . . . .

DOWNLOAD

Berikut langkah - langkah penggunaanya :
  1. Setelah anda mendownloadnya, silahkan ekstrak terlebih dahulu program inni menggunakan Winrar atau Winzip sehingga dihasilkan file setup.exe

  2. Kemudian anda install aplikasi Microsoft Private Folder sampai terakhir muncul tulisan Installation Complete.

  3. Klik Close

  4. Selanjutnya akan ada permintaan untuk me-restart ulang komputer Anda,klik saja Yes

  5. Pada desktop akan tercipta ikon My Private Folder

  6. Klik dua kali ikon tersebut sehingga akan muncul kotak dialog Create My Private Folder

  7. klik Next

  8. Selanjutnya akan muncul kotak dialog Set New Password. Masukkan password dan confirm password. Dibawahnya akan ada indikator warna yang menytatakan kuwat lemahnya password tersebut. Buatlah kombinasi password yang sedemikian rupa sehingga sulit ditebak.

  9. Klik Next

  10. Klik Finish

  11. Selanjutnya, klik dua kali pada ikon My Private Folder. Masukkan password yang sudah anda buat sebelumnya.

  12. Klik OK

  13. Setelah itu akan tampil jendela Windows My Private Folder. Anda masukkan file atau folder yang dainggap penting pada jendela My Private Folder.

  14. Klik Close

  15. Untuk mengunci ( memproteksi ) ulang My Private Folder, klik kanan pada ikon Microsoft Private Folder, pilih Lock My Private Folder.
Dengan demikian, data yang anda simpan akan benar-benar aman karena sudah diproteksi oleh password, tapi kelemahan Lock My Private Folder adalah sata-data yang disimpan harus berada padda desktop. Tentunya akan rentan bahaya, terutama apabila sistem Windows-nya mengalami cresh atau terkena virus, jadinya bisa anda pertimbangkan dulu sebelum menggunakan My Private Folder.

Selamat mencoba . . . . . .


PEACE . . . . :-)


0 komentar: